Ini Dia Alasan Larutan Penyegar Identik dengan Gambar Badak

Halo semuanya, selamat datang lagi di tulisan saya yang ala kadarnya ini. Pada tulisan kali ini saya mau membagikan info berdasarkan sudut pandang saya, kenapa sih saat kita mau beli larutan panas dalam, mindset kita itu harus ada gambar badak nya? Nah berikut saya tulis alasannya.


Sekadar informasi tentang larutan penyegar.

Larutan penyegar adalah suatu minuman yang diklasifikasikan sebagai minuman obat berbasis jamu, yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia untuk meredakan gejala panas dalam, sariawan, tenggorokan kering, ataupun hanya sekadar diminum harian dengan dosis 3 kali sehari dengan porsi 1/4, 1/2, hingga 1 kaleng penuh, tergantung usia.

Dipercaya bahwa kandungan komposisi dua dari atas memiliki manfaat yang telah disebutkan diatas.

Oke, sekian soal larutan nya, nah sekarang kenapa larutan penyegar, hampir selalu identik dengan gambar badak nya? Tentu tidak lepas dari sifat badak itu sendiri yang mendukung penggunaan minuman larutan penyegar ini, yang dijabarkan sebagai berikut:

1. Soliter, tapi sayang keluarga. Sifat badak inj menerangkan bahwa Minuman larutan penyegar diharapkan bisa membuat anda merasa lebih baik dan dapat menghabiskan waktu bersama keluarga, ataupun bekerja tanpa hambatan.

2. Cula Badak bisa tumbuh kembali apabila patah. Sifat badak ini menjelaskan bahwa kita harus percaya dengan tubuh kita sendiri yang mampu memperbaiki sel sel yang rusak secara mandiri, sehingga mengurangi ketergantungan dengan obat-obatan lain saat dikonsumsi. Terkecuali jika obat-obatan tersebut diresepkan dokter dan khusus, sebaiknya tidak disarankan meminum obat terlalu sering.

3. Mampu hidup di lingkungan ekstrim (kubangan lumpur). Sifat badak ini menjelaskan bahwa badak pun harus bisa beradaptasi dengan lingkungan nya, meskipun awalnya sulit. Dalam minuman larutan penyegar, dijelaskan bahwa proses nya tidaklah seinstan kita minum obat di toko, tapi sebenarnya minuman larutan mengobati tubuh dari dalam, sehingga ketika setelah beberapa saat, anda dapat perlahan mendapatkan tubuh anda dalam kondisi membaik dan beradaptasi dengan sendirinya.

4. Berevolusi tanpa meninggalkan ciri khas nenek moyangnya. Sifat badak ini menjelaskan bahwa mereka memiliki tingkat evolusi yang rendah, sehingga hewan yang memiliki rekan dengan badak cenderung sedikit, bahkan tidak ada. Pada minuman larutan penyegar, ini dimaksudkan sebagai fungsi minuman itu sendiri yaitu untuk meredakan panas dalam, sariawan, dan tenggorokan kering. Alias dari dulu hingga kini, khasiat minuman larutan penyegar tidak berubah sama sekali, walaupun berbeda merk.

5. Watak badak bisa sangat berbahaya. Sifat badak ini menjelaskan walaupun badak itu terlihat ramah, tapi sebenarnya tidak seperti itu, kadang sering mengejar seseorang dan mencoba menyeruduk anda. Nah minuman larutan penyegar juga sama, meskipun rasanya enak dan menyegarkan, tapi jika diminum melebihi dosis yang direkomendasikan tetap akan berbahaya bagi kesehatan. Sebaiknya ikuti aturan pakai yang ada pada kemasan.



Walaupun minuman larutan penyegar identik dengan gambar badak, namun ada beberapa pabrikan yang membuat minuman tanpa gambar khas ini, contohnya yang cap kaki tiga karena masalah intelektual, walaupun sebenernya rasa minuman mereka sama aja.

Yup, itulah Jabaran mengenai alasan minuman larutan penyegar hampir selalu ada gambar badak dan filosofinya yang berkaitan. Semoga bermanfaat dan terimakasih 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bagusan Body Laptop Aluminium atau Polycarbonate?

Apa itu Lagu Nightcore? : Pembahasan dan ciri cirinya

Virus Ground.exe